Berbagai macam tempat kuliner dengan menu menu yang beragam ada di Kota Solo yang bisa anda nikmati ketika anda berkunjung ke kota ini. Ada kuliner yang sudah lama ada di kota Solo, ada menu kuliner yang sesuai dengan jaman kekinian, tempat warung hek atau wedangan yang disajikan dengan berbagai macam dan lain lainnya.
Berikut ini tempat tempat kuliner atau restoran yang ada di kota Solo yang dapat anda cicipi ketika berada di Solo:
1. Bakmi Pak Dul Kampung Baru – Tempat kuliner Bakmi enak Solo
Salah satu tempat wisata kuliner yang enak dan terkenal dan juga sering dikunjungi pejabat termasuk juga Pak Jokowi adalah Warung Bakmi Pak H. Dul Kampung Baru Solo. Warung bakmi P H Dul sangat sederhana, warung kaki lima di pinggir kota Solo. Tapi mengenai rasanya jangan ditanya, banyak pejabat pusat yang suka dengan kenikmatan rasa kuliner di Warung Bakmi Pak H Dul ini.
Menu Menu yang disajikan :anoman obong,bangjakoy,ngokecin,kamar belah, singapur dan menu menu lainnya.
Alamat Bakmi Pak H Dul Solo : Jl. Ronggowarsito, Kp. Baru, Ps. Kliwon, Kota Surakarta
Jam Buka : 17:00 – 23:00
2. Warung Pecel Solo – Tempat wisata kuliner Solo
Tempat kuliner lainnya di Solo yaitu Warung Pecel Solo yang juga terkenal dengan nama warung Ndeso Resto. Warung Resto Solo sangat terkenal di Solo, karena menu yang disajikan panganan tradisional.
Menu menu yang disajikan salah satu menu spesial yaitu pecel ndeso,nasi merah yang dipadu dengan daun bayam, daun kenikir,daun pepaya,kembang turi dan jantung pisang serta dicampur dengan sambel pecel yang terasa pedas manis enak. Juga ada menu menu yang lainnya. Disamping itu juga menyediakan beberapa minuman seperti temu lawak,beras kencur,jahe pandan dan kunir asem sirih bisa disajikan dingin maupun hangat serta minuman minuman lainnya
Alamat Warung Pecel Solo yaitu Jalan Dr. Soepomo No.55, Mangkubumen, Solo
3. Es Masuk Solo – Tempat wisata kuliner enak Solo
JIka anda sedang berada di Kota Solo , tidak salahnya anda berkunjung di tempat kuliner di Solo yang satu ini yaitu Es Masuk Solo yang merupakan gudangnya makanan khas Solo.
Salah satu cabang Es Masuk Solo yaitu di jalan kratonan yang berdiri sejak 1952 dan menjadi favorit wisatawan.
Menu menu yang disajikan di Es Masuk Solo yaitu semua masakan tradisional seperti timlo, selat Solo, sup matahari, tahu acar, garang asem, gudeg, nasi langgi, gado-gado, soto, nasi liwet, nasi sambal tumpang,
nasi rawon, nasi pecel, lontong opor, dll. Dan di meja makan tersedia berbagai macam lauk dan makanan kecil seperti sosis Solo, tahu bacem, sate jeroan (babat, usus ayam, dll), sate telur puyuh, dan masih banyak lagi yang lainnya. Serta juga tersedia minuman aneka macam es campur, jus buah, dan juga minuman tradisional khas Jawa seperti beras kecur, kunir asem, gula asem, dawet selasih, dan wedang tape.
Selain di Kratonan, Warung Es Masuk juga ada cabang di beberapa tempat lain. Berikut ini adalah berbagai cabang Warung Es Masuk:
Es Masuk 1 : Kratonan, Solo.
Es Masuk 2 : Grogol, Sukoharjo.
Es Masuk 3 : Mojolaban, Sukoharjo.
Es Masuk 4 : Gajahan, Solo.
Es Masuk 5 : Ndaleman, Sukoharjo.
Jam buka: 10.00 – 19.00 WIB
Baca Juga kuliner di Solo lainnya:
- Tempat kuliner Bakso di Solo yang wenak
- Tempat Angkringan atau Wedangan enak dan nyaman di Solo
- Tempat Kuliner terkenal dan enak di Solo
- Tempat Kuliner Sate Kambing enak di Solo
4. Selat Mbak Lies Solo
Salat kuliner tradisional khas Solo yang enak dan terkenal yaitu Selat. Dan Selat yang terkenal dan enak di Solo ada selat Mbak Lies Solo yang letaknya cukup nyempil. Alamatnya di Gang II no 42, Kelurahan Serengan, Kecamatan Serengan, Kota Solo, Jawa Tengah. Resminya, buka dari pukul 10.00 hingga 17.00
Menu menu yang tersedia di Selat Mbak Lies yaitu Timlo,selat bestik, selat galantin,sup galantin,gado gado,acar dan menu menu lainnya. Untuk minuman tersedia es teller, es kolak , jus dan minuman lainnya.
Alamat Selat Mbak Lies Solo : Jalan Veteran, Gang II No. 42, Serengan Solo
5. Soto Gading Solo – Tempat Kuliner enak Solo
Salah satu kuliner di Solo yang juga terkenal dan enak yaitu Soto Gading. Apabila anda sedang berada di Solo seharusnya anda mencoba kuliner yang satu ini yaitu Soto Gading yang merupakan Soto yang enak dan nimat di Solo. Soto Gading mempunya kuah bening dan dengan rasanya yang enak yang berasal dari rempah rempah yang menjadi kekuatan rasanya. Anda pasti ketagihan ingin mencoba lagi bila mmenyantap soto gading di Solo ini.
Soto Gading ini cocok disantap untuk sarapan karena komponen bahan dan rasanya tidak terlalu berat.Di meja disediakan begitu banyak pilihan lauk untuk pelengkap makan Soto Gading. Di antaranya ada tempe goreng garing, sate telur puyuh, sate kerang, sate kulit, bakwan, tahu goreng, sate usus, paru goreng, empal, perkedel dan menu lainnya
Alamat Soto Gading : jl Brigadir Jendral Sudiarto 75 Joyosuran Pasar Kliwon Kota Surakarta
6. Tengkleng – Kuliner khas Solo
Salah satu kuliner yang sudah terkenal dan enak di Solo yaitu Tengkleng yang merupakan olahan masakan berbahan kambing yang jangan pernah dilupakan ketika berkunjung ke Solo. Tengkleng merupakan olahan daging kambing dengan tambahan jeroan dan tulang tulang serta iga kambing. banyak yang mengira tengkleng sama dengan gule kambing,padahal beda tengkleng mempunyai kuah tidak sekental gule.
Bahan bahan yang digunakan untuk membuat tengkleng yaitu daging kambing muda,iga kambing,jeroan kambing,air,daunsalam,daun jeruk,sereh, lengkuas,jahe dan bahan bahan lainnya
Ada beberapa tempat kuliner masakan tengkleng di Solo yang terkenal dan bisa anda cicipi ketika berkunjung ke Solo yaitu:
– Warung Tengkleng Mbak Diah : Anda harus berkunjung ke warung tengkleng ini jangan di waktu makan siang karena anda akan antri untuk mendapatkan meja dan pengunjungnya banyak.
Alamat warung tengkleng Mbak Diah Desa Tanjunganom RT.002 / RW.001, Kwarasan, Grogol, Kwarasan, Grogol, Kabupaten Sukoharjo
Jam buka : 09:00 – 21:00
– Warung Tengkleng Bu Edi
Alamat Warung Tengkleng Bu Edi : Pasar Klewer Solo, Jalan Doktor Radjiman, Gajahan, Kauman, Pasar Kliwon, Kauman, Ps. Kliwon, Solo
Jam buka:12:30 – 16:30
– Warung Tengkleng Bu Pon:
Alamat Warung Tengkleng Bu Pon Solo: Jalan Kapten Mulyadi, Shelter Lojiwetan, Kedung Lumbu, Pasar Kliwon, Kedung Lumbu, Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah.
Jam Buka: 08:00 – 14:00
– Warung Tengkleng Pak Manto:
Alamat Warung tengkleng Pak Manto: Jalan Honggowongso No.36, Kemlayan, Serengan, Sriwedari, Laweyan, Sriwedari, Laweyan, Kota Surakarta
Jam buka : 07:00 – 17:00
– Tengkleng Bu Haji Bejo Di Loji Wetan
Alamat : Warung Sate Hj Bejo terletak di Jl Sungai Sebakung, No 10, Kedung Lembu, Pasar Kliwon, Surakarta
7. Gule Goreng Pak Samin – Kuliner Unik Yang Terkenal di Solo
Salah satu kuliner di Solo yang satu ini memang unik, mungkin anda pernah makan gule nah di Solo ini makanan yang khas dan uni ini adalah gule goreng Pak Samin yang enak dan lezat. Sesuai dengan namanya warung gule goreng, warung ini menyajikan gule dengan isi jeroan kambing yang digoreng terlebih dahulu dengan bumbu yang khas sehingga menimbulkan rasa yang lezat.
Penyajiannnya gule goreng pak Samin ini satu piring untuk jeroan goreng dan satunya untuk kuah santan kuning seperti kuah gule. Menu Lainnya selain gule goreng yaitu ada sate, sate buntel, tongseng, gule, dan nasi goreng kambing.
Silahkan anda mencoba Gule Goreng Pak Samin ini sekita anda sedang berkunjung di Kota Solo
Alamat Gule Goreng Pak Samin : jl Diponegoro perempatan pasar pon Solo
Jam bua gule goreng Pak Samin: 06:30 – 14:00
8. Tongseng Buntel Pak Min Sinthong Solo – Tempat Kuliner masakan kambing Solo
Kalau anda sedang mencari tempat kuliner masakan kambing di Solo anda wajib berkunjung ke Tongseng Buntel Pak Min Sinthong. Warung Min Sinthong terletak di daerah Katangan, Pasar Kliwon, tepatnya seberang Masjid Riyadh. Menu favorit di sini adalah sate dan tongseng buntel, berbeda dengan tongseng yang umumnya kaya kuah, tongseng yang ditawarkan di warung Min Sinthong kuahnya tidak melimpah dan sangat kental.
Lokasi Tongseng Buntel Pak Min SinthongWarung ini berada di kawasan Pasar Kliwon sebrang masjid Riyadh
Buka pukul 10.00-1700. Biasanya warung TOngseng Buntel Pak Min Sinthong sering kali sudah tutup pada pukul 14.00 karena ramai pengunjung
9. Selat Solo Mekar Sari
Tempat kuliner di Solo yang juga terkenal adalah Selat, dan yang menjadi salah satu tempat kuliner masakan selat di Solo adalah Selat Solo Mekar Sari. Sekilas memang tidak ada yang beda dengan warung selat lainnya,dalam satu porsi terdapat aneka sayuran (seperti wortel, buncis, selada, tomat, dan mentimun), kentang goreng, keripik kentang, telur pindang, dan beberapa potong daging sapi.
Selat Solo Mekar Sari menjadi Istimewa karena menggunakan daging sapi yang tebal dan empuk.
Selain Selat Solo, anda juga bisa mencoba menu tradisional lainnya seperti Tahu Acar, Nasi Gudeg, Gado-Gado
Selat Solo Mekar Sari ini terletak di dekat pasar kembang Solo, Alamat lengkapnya selat Solo Mekar Sari : Jl. Dr. Radjiman 182B, Solo
Jam buka Selat Solo Mekar Sari : 07:00 – 19:00
10. Bakso Kadipolo Solo
Satu lagi tempat kuliner enak di Solo yaitu Bakso Kadipolo Solo, yang merupakan bakso enak di Kota Solo. Bakso Kadipolo Solo terletak di Jalan Ronggowarsito 163 Timuran Banjarsari Solo, tempat di pinggir jalan dan sangat mudah diketahu pasti anda bisa menemukan Bakso Kadipolo ini. Dengan tempat di pinggir jalan tapi pengunjungnya banyak dan antri yaitu di waktu waktu tertentu seperti waktu makan siang. Disamping Bakso juga menyediakan menu masakan jawa lainnya. Silahkan anda mencoba bakso Kadipolo di Kota Solo ini.
Alamat Bakso Kadipolo Solo: Lokasi : Jl. Ronggowarsito No.163, Timuran, Banjarsari, Kota Surakarta
11. Warung Sate Kambing Bejo Solo
Kalau sedang berada di Solo rasanya kurang enak kalau tidak mampir di kuliner yang satu ini yaitu Warung Sate Kambing Bejo Solo. Warung Sate Kambing Bejo Solo menyajikan olahan daging kambing yang enak dan nikmat rasanya. Warung ini juga merupakan favorit bapak Jokowi hingga sekarang.
Lokasi Warung Sate Kambing Bejo Solo : Jalan Sugiyopranoto, Keprabon, Banjarsari.
12. Harjo bestik Solo
Warung Harjo bestik adalah salah satu warung bestik di Solo yang sangat terkenal. Walaupu merupakan warung tenda kaki lima dengan menu utama Beef steak dan bakmi jawa tapi pengunjungnya begitu ramai datang silih berganti. Dengan menu spesial Bestik lidah sangat sayang dilupakan ketika anda sedang berada di Solo.
Menu menu lainnya di Bestik Harjo yaitu Bistik dadar lidah,bistik campur,bistik telon,bakmi godog,bakmi goreng, kamar bola,nasi goreng, risol goreng dan risol kuah.
Alamat Harjo Bestik di Solo: Jl Dr Radjiman Jawa Tengah
13. Warung Sate Kambing Bejo Solo
Kalau sedang berada di Solo rasanya kurang enak kalau tidak mampir di kuliner yang satu ini yaitu Warung Sate Kambing Bejo Solo. Warung Sate Kambing Bejo Solo menyajikan olahan daging kambing yang enak dan nikmat rasanya. Warung ini juga merupakan favorit bapak Jokowi hingga sekarang.
Lokasi Warung Sate Kambing Bejo Solo : Jalan Sugiyopranoto, Keprabon, Banjarsari.
14. Angkringan / Wedangan Pendopo Solo
Salah satu kuliner di Solo yang cocok buat nongkrong yaitu Angkringan pendopo, yang merupakan angkringan dengan konsep rumah jawa. Di dalam Angkringan pendopo ini anda akan menemukan banyak sekali barang barang antik yang merupakan peninggalan masa lampau dan berbagai alat musik tradisional (seperti angklung, gendang) dan berbagai barang-barang antik (seperti radio analog dan wayang kulit).
Menu menu yang disajika seperti angkringan pada umumnya seperti gorengan, sate, camilan tradisional khas Solo. Dan menu yang terkenal di Angkringan Pendopo ini yaitu nasi sambal goreng lombok ijo
Bagi anda yang suka foto-foto dan kuliner tradisional, jangan sampai melewatkan Angkringan / Wedangan Pendopo sebagai persinggahan kuliner saat di Solo.
Alamat angkringan Pendopo : Jl. Srigading I No.7, Mangkubumen, Banjarsari, Kota Surakarta,
Jam buka : 18:00 – 24:00
15. Tahu Kupat Pak Brewok – Kuliner khas kota Solo
Salah satu kuliner khas kota Solo yaitu Tahu Kupat yang merupakan perpaduan antara tahu, kupat, kacang, mie, bakwan dicampur dengan kuah khusus dan jadilah perpaduan yang sangat nikmat. Dan salah satu kuliner Tahu Kupat yang enak di Solo yaitu Tahu kupat Pak Brewok.
Tahu kupat Pak Brewok ini terletak di Jl. RM Said, atau tepatnya di depan Toko Roti Mahkota, Solo. Warung tahu kupat Pak brewok merupakan warung tahu kupat di Solo yang sudah tidak asing lagi.
Nah, bila Anda berminat mencoba, silakan meluncur ke kawasan RM Said Solo, tempat Warung Pak Brewok ini berlokasi.
Alamat warung tahu kupat Pak Brewok: jalan RM Sahid Solo atau terletak di depan Toko Roti Mahkota Solo
16. Bale Padi Resto Solo
Tempat kuliner yang ada di Solo ini sungguh enak di pandang dengan pemandangan hijau persawahan dan dengan bangunan dengan ciri khas arsitek jawa, tempat kuliner tersebut adalah Bale Padi Resto Solo yang menyajikan menu menu khas jawa yang enak. Untuk di Malam hari di Bale resto Solo disediakn menu khas aneka olahan seafood dan chinese food. Di Bale Padi Resto juga melayani paket event Wedding,event peserta tour , arisan ataupun Gathering.
Menu menu yang disajikan: Cha jamur saus tiram, balado terong balepadi resto,ikan bakar,kerang saus padang,gule tuna dan menu menu lainnnya
Alamat Lokati Bale Padi Resto Solo : Jl Ovensari Raya/jl kadilanggu – Baki Pendeyan Kadilangu Baki Sukoharjo Jawa Tengah
17. Omah Sinten Heritage Hotel & Resto
Bagi anda yang ingin menikmati kuliner khas Keraton Mangkunegaran anda bisa datang ke Omah Sinten Resto yang berada di jalan Diponegoro 34-35 Mangkunegaran Kecamatan Banjarsari Solo.Menu menu yang disajikan yaitu menu menu yang saat ini mulai ditingggalkan bahkan dilupakan masyarakat. Seperti salah satunya Nasi Golong yang terbuat dari nasi putih yang di bulatkan, urap sayuran, ayam goreng, potongan tahu dan tempe, telur rebus, dan sayur bening. Makanan ini disajikan di atas tampah.
Selain nasi golong menu lainnya yaitu garam asem bumbung,ayam goreng sereh, daging lombok ketok,jangan ndeso dan menu menu lainnya. Sesuai dengan lokasinya Omah Sinten Resto desainnya mengikuti gaya Jawa tempo dulu
Alamat Omah Sinten Resto: Jalan Diponegoro No.34-54, Keprabon, Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah
18. Cafedangan Solo
Salah satu tempat kuliner atau tempat nongkrong di Solo yang sangat terkenal yang berada di daerah Manahan jantung kota Solo yaitu Cafedangan Solo. Di Cafedangan Solo ini banyak pengunjung bersantai sambil ngobrol bersama keluarga atau teman sambil makan yang disajikan prasmanan.
Dengan Cara prasmanan tersebut pengunjung bisa mengambil makanan yang sudah ditata sesuai dengan kesukaannya. Makanan yang disajikan tersebut cukup banyak, aneka macam sosis, aneka macam sundukan,gorengan dan lainnya. Juga ada menu minuman di Cafedangan mulai es teh,es jeruk,es coklat, es tape
es campur dan menu lainnya.
Alamat Cafedangan Solo: Jalan Adi Sucipto No. 2, Manahan, Banjarsari, Manahan, Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah
19. Tiga Tjeret Solo
Satu lagi tempat nongkrong di Kota Solo yaitu Tiga Tjeret Solo yang terletak di jl Ronggowarsito 97 Solo, yang sedang ramai dikunjungi oleh warga Solo maupun wisatawan luar daerah. Kafe dengan konsep baru berhasil menarik para penikmat kuliner untuk bisa santai sambil ngobrol.
Tiga Tjeret ini dengan interior dibuat dengan konsep urban dengan sambil duduk santai bersama , kita bisa menikmati kuliner tradisional. Pilihan menunya sangat variatif sehingga cafe ini bisa menjadi pilihan mencari makanan dari pagi hingga malam.
Menu menu yang disajikan sama seperti tempat angkringan yaitu nasi bungkus/nasi kucing,puluhan lauk pauk seperti kikil, koyor, sate ati ayam, sate udang, sate cumi, usus ayam, sosis, nugget, sampai gorengan seperti mendoan, lumpia, pisang goreng, dan banyak lagi.
Untuk wedangan, mulai dari Wedang Tiga Tjeret yang merupakan minuman racikan spesial dengan remnpah-rempah, wedang tape, sampai milkshake tersedia.
Alamat Lokasi Tiga Tjeret Solo : jl Ronggowarsito 97 Solo
20. Ngopi Serius Solo
Bila anda sedang berkunjung ke Solo tidak ada salahnya anda mengunjungi tempat kopi/tempat kuliner Ngopi Serius Solo yang berada di jalan Melati No.7, Purwosari, Solo belakang RS Kasih Ibu dekat Jalan Slamet Riyadi. Di Ngopi Serius Solo tempatnya memang sangat jawa sekali dan klasik,gerbang ukiran kayu ditambah dengan Plang ” Ngopi Serius Kopi Nusantara”.
Sesuai dengan taglinenya kedai kopi ini memang memilih kopi pilihannnya dari berbagai daerah Indonesia.
Disamping menyajikan kopi kedai Ngopi Serius Solo juga menyediakan minuman lainnya dan aneka camilan seperti kentang goreng dan pisang goreng.
Silahkan anda mengunjungi Kedai Ngopi Serius Solo bila anda sedang berkunjung di Kota Solo
Lokasi Alamat Kedai Ngopi Serius Solo: jl Melati 7 Purwosari Solo
21. Nasi Liwet Bu Wongso Lemu
Kalau anda ke Solo anda wajib rasanya makan Nasi Liwet, Nasi liwet merupakan makanan khas Solo berupa nasi gurih yang dipincuk bersama suwiran ayam, sayur labu, telur dan bubur santan. Nasi liwet banyak jualan di Solo dan salah satunya yaitu Nasi Liwet Bu Wongso Lemu yang berada di jalan Teuku Umar Keprabon Solo letaknya tidak jauh dari area keraton Mangkunegaran Solo.
Nasi liwet bisa menjadi menu sarapan, makan siang ataupun malam hari, andapun bisa juga datang ke Nasi Liwet Bu Wongso Lemu jam 18:00 – 24:00. Ayo Coba mencoba Nasi Liwet Bu Wongso Lemu bila anda berkunjung ke Kota Solo
Alamat Nasi Liwet Bu Wongso Lemu: Jl. Teuku Umar, Keprabon, Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57131
22. Nikmatnya Timlo Sastro Pasar Gede – Kuliner khas Solo
Selain Selat Solo, Nasi Liwet , ada salah satu kuliner khas Solo Yang banyak disukai para wisatawan yaitu Timlo. Dan Kuliner khas Solo ini bisa anda temui tak jauh dari Pasar Gede Solo yang terkenal dengan nama Timlo Sastro.
Letaknya cukup mudah untuk di cari dekat pasar gede Solo yaitu di Jalan Kapten Mulyadi No.8, Sudiroprajan, Jebres, Sudiroprajan, Jebres, Kota Surakarta. Anda juga bisa berjalan dari pasar gede sekitar 5 menit saja.
Timlo Sastro ini merupakan kuliner legendaris di Solo yaitu sejak tahun 1952 yang buka mulai pukul 06:30 – 15:30. Warung Timlo Sastro ini selalu ramai dengan pengunjung, bila anda kesana pasti anda menunggu tempat duduk yang sudah selesai makan, karena rasanya yang enak dan bakal ketagihan.
Dari sajian Timlo di Timlo Sastro ini, anda akan dapat melihat kuah yang bening segar dengan isian ati ampela, telur bebek pindang dan irisan gorengan tepung yang bisa disebut sosis solo goreng. Untuk Minuman tersedia teh manis,jeruk,es sirup, beras kencur dan lainnya.
Peta lokasi Timlo Sastro Pasar Gede: Jalan Kapten Mulyadi No.8, Sudiroprajan, Jebres, Sudiroprajan, Jebres, Kota Surakarta
23. Tahu kupat Sido Mampir Solihin – Makanan Khas Kota Solo
Anda mau cari kuliner khas Kota Solo, yaitu Tahu kupat . Anda bisa pilih Tahu kupat Solihin. Dengan cita rasa khas Solo yaitu manis gurih, pedes dan ada kriuk kriuknya itulah rasa tahu kupat Solo. Tahu kupat Sido Mampir Solihin terletak dekat dengan Stasiun Balapan, kenapa dinamakan tahu kupat Solihin karena dekat dengan Mesjid Solihin yang berada di pojok perempatan sehingga orang orang menamakan Tahu Kupat Solihin. Tahu kupat Sido Mampir Solihin jadi favorit pencinta kuliner Solo, sehingga tempat tahu kupat ini selalu ramai pengunjung yang sudah berdiri sejak tahun 1987 dengan proses masaknya masih menggunakan anglo dan areng.
Ingin mencoba Tahu kupat sido mampir Solihin, silahkan anda berkunjung di jl Jl. Gajahmada No.95, Punggawan, Banjarsari, Kota Surakarta ( dekat dengan Stasiun Balapan Solo)
24. Susu Shi Jack
Bagi anda yang sedang berkunjung di Solo, anda sebaiknya mencoba tempat kuliner yang satu ini yaitu Susu Shi Jack. Susu Shi Jack merupakan tempat kuliner atau tempat nongkrong yang menjajakan dengan menu utama minuman dari Susu yang sudah cukup terkenal di Solo dan mempunyai banyak tempat di Kota Solo.
Dimulai dari sore hari hingga malam hari Susu Shi Jack mulai membuka tempat kuliner tersebut yang tersebar di antero kota Solo. Dengan beragam menu minuman dari susu yaitu STM ( Susu Telor Madu),STM Coklat,STM Jahe,STM Kopi, STM Syrup dan menu susu lainnya. Disamping minuman susu juga ada menu makanan atau camilan yaitu Roti Bakar,Pisang Owol dan lainnya.
Silahkan anda mencoba aneka minuman dari Susu di kedai Susu Shi Jack yang tersebar se antero Kota Solo sebagai berikut:
– Susu Segar Shi Jack – jl Kapt Mulyadi
– Susu Segar Shi Jack – Jl Yos Sudarso
– Susu Segar Shi Jack – Jl Dr Radjiman
– Susu Segar Shi Jack – jl Veteran
– Susu Segar Shi Jack – jl Raya Solo Baru
– Susu Segar Shi Jack – Depan Lapangan KOta Barat
– Susu Segar Shi Jack – jl Kapten Mulyadi Lojiwetan
– Susu Segar Shi Jack – jl Honggowongdo
– Susu Segar Shi Jack – jl Adi Sucipto depan batik semar
– Susu Segar Shi Jack – Alun alun Sukoharjo
– Susu Segar Shi Jack – depan Luwes Galabo
25. Srabi Notokusuman Solo – Oleh oleh khas Solo
Alamat Srabi Notokusuman Solo : Jl. Moh. Yamin No.28, Jayengan, Serengan, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57152
Salah satu kuliner yan terkenal di Solo yaitu Serabi Notosuman, mungkin lebih tepatnya oleh oleh khas Solo. Serabi Notosuman ini merupakan oleh oleh legendaris yang sudah ada sejak tahun 1920. Nama Serabi Notosuman sendiri diambil nama jalan dimana kuliner tersebut berada yaitu jalan Notosuman dan sekarang jalan tersebut berubah menjadi jalan Moh Yamin. Tetapi nama Tempat kulinernya tetap terkenal dengan nama Serabi Notosuman.
Serabi Notosuman punya 2 variasi rasa serabi yang lezat yaitu serabi polos dan serabi rasa coklat. Serabi Notosuman dibuat di 2 tempat di jalan yang sama yaitu Serabi Notosuman milik Ny Handayani dan serabi notosuman milik Ny Lidia yang berada di jalan yang sama dan sama sama keturunan perintis serabi Notosuman.
Meskipun sama sama resep dan sumber yang sama kedua serabi notosuman ini ada yang membedakan. Serabi Notosuman Ny Handayani dibungkus dengan kardus warna oranye dan tokonyapun identik dengan warna oranye. Rasa serabi Ny Handayani cenderung lebih manis dari serabi Notosuman Ny Lidia. Sedangkan Serabi Notosuman Ny Lidia dibungkus dengan kardus warna hijau dan tokonya juga identik dengan warna hijau
Tags:
wisata kuliner solo, wisata kuliner enak Solo, wisata kuliner di Solo, tempat wisata kuliner di Solo, tempat nongkrong enak di solo,tempat makan murah di Solo,tempat makan enak di Solo,tempat makan enak dan murah di Solo, tempat kuliner malam di Solo,kuliner khas solo,info kuliner solo,kuliner enak solo,kuliner solo,wisata kuliner solo